Cincin temuan seperti di bawah ini sering disebut cincin emas budha walaupun umumnya cincin temuan tersebut terbuat dari perunggu, atau perunggu berlapis emas, jarang yang betul-betul terbuat dari emas.
Desain cincin mas budha ini sangat unik, bentuk maupun ragam hiasnya mengikuti gaya klasik kerajaan nusantara era Hindu Budha. Bentuk yang banyak ditemukan menggambarkan jatayu/garuda, kura-kura, naga, padma, naga, dewa dan lain-lain , motif ragam hias yang sering terlihat adalah tumpal (pucuk rebung), pilinan, triratna, dan sebagainya yang merupakan simbol2 kepercayaan masyarakat saat itu.